Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Parepare

Mencerdaskan Kehidupan Bangsa, Melestarikan Budaya

Bidang Kebudayaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Parepare melaksanakan Workshop Tenaga Pendidik Seni Budaya. Workshop di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ini digelar Jumat 27 hingga 28 Agustus 2021. Kegiatan ini diikuti puluhan guru seni budaya dan guru pendamping sanggar seni di sekolah SD/MI dan SMP/MTs se Kota Parepare.

Kegiatan dengan Protokol Kesehatan ketat tersebut dibuka oleh Asisten I, Hj. Sitti Aminah Amin mewakili Walikota.

“Workshop semacam ini memang sudah semestinya dilakukan, tujuannya agar nanti bisa memeroleh kompetensi tenaga pendidik yang lebih baik. kami sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan ini, dan kami berharap bsa terus berjalan terkhusus kepada tenaga pendidik” amanahnya.

Kepala Bidang Kebudayaan Kota Parepare, Mustadirham, mengatakan, kegiatan tersebut merupakan momentum dalam perayaan HUT RI ke 76 tahun.

“Acara ini kita gelar dalam rangka menyemarakkan HUT RI dan juga bagaimana memberikan pembinaan seni dan kebudayaan bagi para guru di masing-masing sekolah dalam setiap tingkatan,”katanya.

Selain pengembangan tenaga pendidik, kegiatan ini juga diharapkan menjadi pelestarian kesenian tradisional di Kota Parepare.

Workshop tersebut juga menghadirkan enam pembicara yang berkompeten dengan latar belakang profesi yang berbeda. satu diantaranya adalah Ariyanti Sultan, S.Sn M.Sn, seorang akademisi Universitas Kesenian Jakarta. (aka)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *